Hari Anak Nasional (HAN) Tahun 2019, Monica Haprinda Ajak Orangtua Berikan Anak Kesempatan Untuk Mengembangkan dan Mengekpresikan diri

Bagikan

Caption foto :Dalam rangka merayakan Hari Anak Nasional (HAN) Tahun 2019, peserta didik usia dini se-Kota Pangkalpinang mengikuti senam massal di Alun-Alun Taman Merdeka Kota Pangkalpinang, Selasa (23/07)

Laporan wartawan okeybozz.com adityawarman.

 

OKEYBOZZ.COM , PANGKALPINANG -peringatan Hari Anak Nasional dimaknai sebagai kepedulian seluruh bangsa Indonesia terhadap perlindungan anak Indonesia agar tumbuh dan berkembang secara optimal,” Kata Bunda paud kota pangkalpinang Monica Haprinda dalam sambutannya di acara Hari Anak Nasional (HAN) Tahun 2019, Selasa (23/7/2019).

Sedikitnya 97 Paud se-Kota Pangkalpinang mengikuti senam massal yang berlangsung di Alun-Alun Taman Merdeka Kota Pangkalpinang.

Lebih lanjut kata Monica, dengan mendorong keluarga Indonesia menjadi lembaga pertama dan utama dalam memberikan perlindungan kepada kepada anak sehingga menghasilkan generasi penerus bangsa yang sehat, cerdas, ceria, berahlak, dan cinta tanah air ,” Jelasnya.

“Hari Anak Nasional (HAN) merupakan hari yang sepenuhnya menjadi milik anak Indonesia sehingga setiap anak indonesia memiliki kesempatan seluas luasnya untuk mengembangkan dan mengekpresikan diri dari berbagai kegiatan positif,” Tambah Monica.

Melalui peringatan Hari Anak Nasional kata Monica, diharapkan pemerintah dengan seluruh elemen masyarakat dapat bersama sama berpartisipasi secara aktif untuk meningkatkan kepedulian dalam menghormati, menghargai dan menjamin hak hak anak tanpa diskriminasi serta memastikan segala hal yang terbaik untuk anak dalam pertumbuhan dan perkembangannya.

Selain itu, Monica menerangkan hal ini harus dapat dijadikan sebagai momentum untuk meningkatkan kepedulian semua warga bangsa Indonesia.

“Baik orang tua, keluarga, masyarakat , dunia usaha, media massa dan pemerintah terhadap pemenuhan hak dan perlindungan khusus agar anak yang ada dapat tumbuh dan berkembang secara optimal sehingga menjadi generasi penerus yang berkualitas,” pungkasnya. (Okey)

(Okeybozz com/adityawarman)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *