Mahasiswa Agribisnis UBB Gelar Penyuluhan PUPUK CAIR di Desa Petaling Banjar

Bagikan

“Dalam pemaparan materi, kami menjelaskan mengenai apa itu pupuk cair dan apa manfaatny. Setelah itu baru mempraktikkan secara langsung bagaimana cara mengaplikasikannya ketanaman,” ujar Agusti jaya didampingi heri gunawan sebagai penyampai materi penyuluhan.

“Kami mengaplikasikan pupuk cair ke tanaman muda karena banyak petani mengeluhkan banyak nya rusak tanaman” tukas Agusti jaya seusai penyuluhan di Balai Desa Petaling Banjar.

Pada awal penyuluhan ini, kepada petani heri gunawan — sebagai pemberi materi penyuluhan — menjelaskan secara panjang-lebar mengenai manfaat dan kelebihan dari pupuk organik sebagai pupuk alami untuk tanaman pertanian.

“Ssebagai penyubur tanaman , pengunaan pupuk cair ini ramah lingkungan. Aman digunakan dan tidak memiliki limbah berbahaya, karena bahan pupuk ini sendiri berasal dari limbah organik air kelapa dan kangkung yang diolah menjadi pupuk cair ” tukas heri gunawani.

Langkah awal pengaplikasian Pada kegiatan penyuluhan yang telah kami laksanakan, kami menggunakan metode ceramah, diskusi kelompok dan demonstrasi, dimana kami menerangkan dan menjelaskan materi menggunakan power point dengan seorang pemimpin diskusi (pemateri) yang telah ditunjuk dari anggota tim base project kami dan salanjutnya langsung mendemonstrasikan pembuatan pupuk organic cair haji eng kepada petani yang hadir di lokasi penyuluhan.

“Sebenarnya, pengaplikasian pupuk cair bukan hanya saat tanaman telah tumbuh atau pada saat kena penyakit. Sebagai bentuk pencegahan, dan penguatan tanaman pupuk cair juga bisa digunakan saat awal melakukan penanaman ke tanah, tentu dengan dosis tertentu (sesuai jenis tanama). Langsung diisi ke lobang tanam juga bisa, “. Heri gunawan.

Aparatur Desa petaling banjar ridwan yang hadir mewakili kepala desa dalam sambutannya mengucapkan banyak terima kasih terkait kegiatan penyuluhan yang diselenggarakan. Ia berharap ada kegiatan serupa atau kegiatan lainnya yang dilakukan mahasiswa Agribinis UBB kepada petani di Desa petaling Banjar .

“Pengetahuan baru dan ilmu terapan seperti ini sangat bermanfaat , baik untuk petani khususnya maupun bagi masyarakat Petaling Banjar pada umumnya,” ujar Nuryadi .(**)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *