Lebih lanjut, ia mengungkapkan bahwa Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kabupaten Bangka meningkat menjadi 74,66, tertinggi di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung. Indeks daya saing daerah pun mencapai 3,76, melebihi rata-rata provinsi dan nasional. Selain itu, Pemkab Bangka berhasil meraih 11 penghargaan nasional, 6 penghargaan provinsi, dan 1 penghargaan tingkat regional.
Menutup sambutannya, Isnaini berharap sinergi antara DPRD, pemerintah daerah, dan seluruh elemen masyarakat semakin kuat demi kesejahteraan rakyat Kabupaten Bangka.