Jangan Takut Donor Darah Saat Corona, Ayo Donor Darah !!

Berita, Headline, Lokal, News4,807 views
Bagikan

Caption : PMI Kota Pangkal pinang

Penulis : Ubed Nurhadi

OKEYBOZ.COM, PANGKAL PINANG – Penerapan Physical Distancing dan Pembatasan Aktivitas di luar rumah sejak wabah Covid-19 membuat banyak kegiatan donor darah terhenti. Hal ini menyebabkan seseorang enggan untuk datang ke Palang Merah Indonesia (PMI) untuk mendonorkan darahnya.

Vita, salah satu petugas PMI pangkal pinang mengatakan kewaspadaan memang perlu, tapi hingga saat ini tidak ada laporan kasus yang menyebutkan bahwa virus yang menyerang sistem pernapasan, termasuk virus Corona, menular melalui transfusi atau donor darah.

Dalam memperingati hari donor darah sedunia, tepat pada 14 juni kemarin, Besok, sabtu (19/6/20) PMI pangkal pinang akan membagikan sembako bagi pendonor.

Dikutip dari alodokter.com Virus corona atau yang dikenal juga Covid-19, merupakan virus yang menyerang sistem pernapasan. Virus ini dapat menular apabila seseorang secara langsung menghirup percikan air liur yang dikeluarkan penderita Covid-19 ketika bersin atau batuk.

Selain melalui percikan air liur, virus Corona juga dapat masuk ke dalam tubuh seseorang jika orang tersebut menyentuh barang yang sudah terkontaminasi virus ini kemudian menyentuh hidung, mulut, atau mata tanpa mencuci tangannya terlebih dahulu.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *