Penulis : Septi Artiana
OKEYBOZ.COM, PANGKALPINANG – Sebagai bentuk rasa peduli dan perhatian terhadap masyarakat Babel yang ada di rumah singgah, Komisi empat DPRD Provinsi kepulauan Bangka Belitung saling mensisihkan uang dari kantong pribadinya masing-masing untuk menyumbangkan satu buah lemari es atau Kulkas.
Peninjauan ke rumah singgah secara langsung yang diketuai oleh ketua komisi empat DPRD Babel Jawarno, beserta anggota komisi empat yang terdiri dari, Herman Suhadi, Ranto Sendhu, yoga Nusirwan, Johansen Tumanggor, Dodi Kusdian dan Fitra wijaya.
Kedatangan komisi empat ke rumah singgah langsung disambut hangat para pengurus dan penghuni rumah singgah, setelah berkeliling melihat fasilitas sarana dan prasarana dan bersilahturahmi. komisi empat DPRD Babel menyerahkan satu buah lemari es/kulkas dan berfoto bersama.
” Kulkas itu untuk kebutuhan di rumah singgah, biar nanti bisa menaruh obat”an, sayuran, makanan dan keperluan lainnya “, ujar ketua komisi empat Jawarno, sabtu (22/08/2020) di Rumah Singgah Prov. Babel jalan Trikora 4658, 20 Ilir Kec. Ilir Timur Kota Palembang Provinsi Sumatera selatan.
Sementara itu, penjaga/pengurus dan warga yang ada di rumah singgah, sangat menyambut baik sekali dan sangat senang sekali atas bantuan diberikan komisi empat DPRD Babel.
“Alhamdullilah, terima kasih banyak pak bantuannya”, ungkap, Pirzan Abdullahselaku penjaga/pengurus rumah singgah.