OKEYBOZ.COM, PANGKALPINANG – Ketua Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Kakak Melati Erzaldi berharap masyarakat Bangka Belitung terutama generasi milenial dapat menjadi konsumen cerdas yang dapat melindungi diri sendiri dari kosmetik yang berisiko bagi kesehatan di tengah maraknya promosi baik secara offline maupun online.
Saat membuka kegiatan Kampanye Cerdas Memilih Kosmetik Aman Bersama Pramuka di Bangka City Hotel, Jumat (16/10), Kakak Melati juga menyampaikan bahwa kegiatan seperti ini dapat menjadi ajang bersama untuk perlindungan kepada masyarakat dari kosmetik ilegal atau yang mengandung bahan berbahaya sekaligus dapat membentuk konsumen cerdas saat memilih produk yang aman, bermanfaat, dan bermutu.
Kegiatan ini merupakan kerja sama antara Badan POM, Kwarda Babel khususnya Satuan Karya Pengawas Obat dan Makanan (Saka POM) dan Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) Babel.