KUR BNI, Sukseskan Penggemukan Gapoktan Air Jangkang

Berita, Headline, Lokal, News5,387 views
Bagikan

OKEYBOZ.COM, SIMPANG KATIS – Puluhan sapi berjejer rapi. Perawakan padat berisi. Semua tampak sehat dan segar. Sulit untuk tidak berdecak kagum melihat sapi-sapi hasil dari penggemukan yang dilakukan Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan) di Dusun Air Jangkang, Desa Pasir Garam, Kecamatan Simpang Katis, Kabupaten Bangka Tengah, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel).

Untuk menjadikan sapi-sapi gemuk dan sehat bukanlah perkara gampang. Gapoktan harus merasa tenang agar proses penggemukan bisa berjalan baik. Ketenangan ini didapatkan Gapoktan karena mendapat dukungan dari pemerintah.

Bagaimana di Air Jangkang Bisa Berhasil?

Ternyata, produksi ini bisa berhasil berkat program penggemukan yang didapat dari Kredit Usaha Rakyat (KUR) Bank BNI itu, para anggota Gapoktan dijamin oleh Gubernur Babel, Erzaldi Rosman. Jadi, menurut mereka, ketenangan mereka menjalankan usaha karena hati mereka tenang, KUR yang mereka dapat tak perlu lagi mengandalkan agunan.

“Pak Gubernur menjamin kami. Jadi kami dak pakai agunan. Salut kami, cemane Pak Gub sendiri yang mengagunkan usaha ni pake KUR. (Pak Gubernur sendiri yang menjamin pinjaman kami.

Jadi kami tidak pakai angunan. Kami salut, bagaimana bisa Pak Gub sendiri yang menjadi jaminan usaha ini pakai KUR),” kata salah satu anggota Gapoktan setempat bernama Indra, saat Gubernur Erzaldi memanen sapi hasil penggemukan program KUR, sekaligus penyerahan bantuan bibit sapi di Dusun Air Jangkang, Selasa (16/2/21).

Pernyataan yang dikatakan Indra, juga disetujui oleh Kepala Dusun (Kadus) Air Jangkang, Elfaisnan. Koordinasi yang baik antara Pemprov. Babel dengan Pemkab. Bangka Tengah cukup baik.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *