Caption : H Hasyim Syakroni selaku Ketua Baznas Bateng
Jurnalis : Sindy Ayu Kirana
OKEYBOZ.COM, BANGKA TENGAH – Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) sebagai badan resmi dan satu-satunya yang dibentuk oleh pemerintah memiliki tugas dan fungsi menghimpun dan menyalurkan zakat, infaq, dan sedekah, tak terkecuali Baznas Bangka Tengah yang selama bulan Ramadhan 1442 Hijriah ini aktif menyalurkan bantuan kepada orang yang berhak.
H Hasyim Syakroni selaku Ketua Baznas Bangka Tengah mengungkapkan pihaknya dalam memberikan bantuan kepada masyarakat juga turut serta berkerja sama dengan Pemerintah Kabupaten Bangka Tengah.
“Selama Ramadhan ini Baznas kerja sama dengan Pemerintah Kabupaten Bangka Tengah. Di mana dalam setiap safari Ramadhan yang sudah terlaksana, Baznas turut serta menyalurkan dana bantuan, di mana dari 64 Desa, setiap satu desa terdapat 15 orang penerima dalam bentuk uang senilai 250 ribu perjiwa dan sembako, di mana untuk pembagian sembako ini bervariasi,” ujar H Hasyim kepada Okeyboz.com pada Kamis (6/5/2021).