Semarakkan Syiar Islam, Gubernur Erzaldi dan Menteri Erick Thohir Gelar Zikir dan Tabligh Akbar

Bagikan

OKEYBOZ.COM, PANGKALPINANG – Guna menyemarakkan syiar Islam di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) pada bulan suci ramadan, Pemprov Babel dan Yayasan Majelis Dzikir At-Thohir menggelar kegiatan zikir dan tabligh akbar yang diselenggarakan di Halaman Kantor Gubernur Babel, Kamis (28/04/22).

Gubernur Erzaldi Rosman dalam sambutannya menghaturkan terima kasih kepada Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) sekaligus Pembina Yayasan Majelis Dzikir At-Thohir Erick Thohir yang menyempatkan hadir di kegiatan ini di sela-sela kesibukannya.

“Bapak hadir di sini dengan hati yang penuh iklas untuk memberikan semangat kepada kami agar selalu berzikir kepada Allah SWT, sekaligus kami dipersembahkan Mushaf Al-Qur’an terbesar yang dibawa dari dari kota Palembang, sehingga dapat dilihat masyarakat kami secara luas di Babel,” ucap Gubernur.

Mushaf Al-Qur’an berukuran raksasa ini, memiliki spesifikasi dengan tebal 9 meter dan jumlah 630 halaman, dan per halaman berukuran 177 cm x 140 cm. Dengan medium kayu tembesu khas Palembang dan ukiran khas Kesultanan Palembang Darussalam.

Menteri BUMN Erick Thohir mengatakan kunjungannya ke Babel selain untuk bersilaturahmi, juga untuk mensyiarkan islam melalui Majelis Dzikir At-Thohir di seluruh nusantara. Dalam kesempatan itu, Ia mengisahkan sejarah keluarganya sehingga menginisasi hal ini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *