Ketua DPRD Babel Sarankan Ini Kepada Kepala OPD

Bagikan

Penulis : Afsana Dika

OKEYBOZ.COM, PANGKALPINANG —Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung  Herman Suhadi menyarankan kepada pejabat atau para kepala dinas atau Organisasi Perangkat Daerah memberikan ruang kepada wartawan untuk mendapatkan sebuah informasi atau berita, bukan sebaliknya.

 

“Keterbukaan informasi ya, sebaiknya kita memberi ruang yang cukup lah untuk kawan-kawan media ini ketika ingin mencari informasi, di manapun tentang apapun. Karena tugas dari kawan-kawan pers ini kan sudah diatur oleh undang-undang yang juga merupakan pilar demokrasi,” kata Herman, Kamis (28/12/2022).

 

Ia menambahkan, media ini ingin mencari informasi tentang sesuatu hal, baik itu pembangunan atau yang lainnya, sehingga harus diberikan informasi itu sehingga bisa tersampaikan ke masyarakat.

 

“Masyarakat juga ikut tahu tentang apa yang dilaksanakan di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung ini. Saya pikir ya kita berbaik sangka. Karena mereka juga kawan-kawan akan melaksanakan tugas mereka sebagai insan pers yang dilindungi oleh undang-undang,” ujarnya.

 

Menurutnya, di samping ada undang-undang Tentang Pers. Ada undang-undang tentang Keterbukaan Informasi, yang harus bersinergi.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *