Kemanusiaan dalam Sorotan: Peran Media dalam Memperjuangkan Isu Sosial Kemanusiaan

Election, Headline, Opini3,402 views
Bagikan

Penulis : Mahasiswa Jurusan Ilmu Politik Universitas Bangka Belitung

OKEYBOZ.COM, PANGKALPINANG – Manusia adalah makhluk sosial dan tidak dapat dipisahkan dari kerjasama manusia dalam kehidupannya. Karena pada masa dalam kandungan ibu, seseorang membutuhkan dukungan orang lain dalam mempertahankan hidupnya, terutama dalam hal ini dari sosok ibu. Dalam menjalani kehidupan sehari-hari, manusia membutuhkan orang lain, demikian pula dalam memenuhi kebutuhannya. Dalam kehidupan sosial tentunya terjadi dinamika-dinamika dalam proses kehidupan yang dijalani diantaranya adalah terkait dengan masalah sosial kemanusiaan yang masih terus terjadi hingga hari ini.

Isu kemanusiaan yang hampir setiap hari sering kita dengar adalah persoalan yang serius harus ditangani. Isu kemanusiaan sendiri mencakup berbagai masalah sosial seperti kemiskinan, kelaparan, perang, konflik, kekerasan, pengungsi, perubahan iklim, dan bencana alam. Tantangan ini menunjukkan bahwa banyak orang di seluruh dunia, yang mengalami penderitaan dan kesulitan, membutuhkan solidaritas dan dukungan untuk meningkatkan taraf hidup mereka. Dengan adanya kemajuan teknologi hari ini menjadikan permasalahan sosial kemanusiaan dapat dijangkau dimana-mana asalkan ada akses internet.  Sebagaimana yang terjadi beberapa tahun kemarin dunia dilanda bencana pandemi covid-19 yang menyebabkan terjadi krisis dimana-mana. Belum sepenuhnya dunia pulih dari pandemi covid-19 yang menyebabkan jutaan manusia meninggal dunia, kasus kemenusiaan makin terus berlanjut oleh peperangan antara Rusia dan Ukraina yang menyebabkan korban jiwa dari dampak perang tersebut.

Penulis menilai peran media dalam memperjuangkan isu sosial kemanusiaan sangatlah besar. Media baik itu media cetak, televisi, radio maupun digital memiliki kekuatan besar dalam menyebarkan informasi, menginspirasi dan membentuk opini publik terhadap isu-isu kemanusiaan yang relevan di masyarakat. Di era globalisasi dan teknologi informasi yang semakin maju, media memiliki dampak yang luas dan cepat terhadap cara pandang dan sikap masyarakat terhadap isu-isu sosial yang menyangkut kemanusiaan. Seperti peran media ketika terjadi bencana pandemi covid-19 yang penulis singgung dimuka dimana saat itu media menjadi sarana penting ketika tatap muka tidak dapat dilakukan, media mengambil peran besar berbagi informasi kepada masyarakat luas seperti informasi mengenai perkembangan covid-19, protokol kesehatan, ketersediaan ruang rumah sakit, sampai masyarakat yang membutuhkan pertolongan terkena covid-19 untuk dilakukan perawatan intensif di rumah sakit. Kasus kemanusiaan lainnya yang menjadi sorotan dunia dan telah lama terjadi dilakukan oleh Israel terhadap warga sipil Palestina sampai hari ini belum berakhir. Konflik yang terjadi antara keduannya terjadi setelah Perang Dunia I. Saat itu, Inggris sebagai pemenang Perang Dunia I memberikan wilayah kepada bangsa Yahudi melalui Deklarasi Balfour pada tahun 1917. Dengan kesepakatan tersebut, bangsa Yahudi menganggap wilayah Palestina sebagai tanah air mereka. Konflik yang sampai hari ini masih terjadi menyebabkan dampak banyaknya terjadi korban jiwa pada mereka yang tidak bersalah. Oleh sebab itu, penulis melihat dalam kasus konflik ini media berperan besar sebagai perantara informasi, memberikan pemahaman, dan narasi tentang konflik yang kompleks dan memilukan ini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *