Gubernur Babel Undang Tokoh Agama, Sholat Wajib dan Tarawih Disepakati di Rumah Saja

Berita, Headline, Lokal, News4,796 views
Bagikan

OKEYBOZ.COM, PANGKALPINANG – Gubernur Provinsi Kepulauan Bangka Belitung mengundang para tokoh agama di Kota Pangkalpinang guna pembahasan panduan beribadah pada Bulan Ramadhan dan Hari Raya Idul Fitri 1441 H/2020 pada kondisi bencana Covid 19. Dalam kesempatan tersebut, sholat wajib dan tarawih yang biasanya dilaksanakan berjamaah di masjid, di sepakati untuk dilaksanakan di rumah masing-masing mengingat kondisi yang tidak memungkinkan karena mewabahnya Covid 19.

“Adzan dan dzikir tetap ada dan masjid dimakmurkan hanya saja tidak ada sholat berjamaah di masjid, baik sholat wajib maupun sholat tarawih Ramadhan,” ujar Gubernur Babel, Erzaldi Rosman Djohan, Jumat (17/4/2020).

Menurutnya, para tokoh agama lebih sering dan didenharkan oleh masyarakat sehingga perlubadanya peran tokoh agama.untuk memberikan imbauan kepada masyarakat untuk sementara tidak sholat berjamaah di masjid baik sholat wajib lima waktu, tarawih dan Idul Fitri.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *