Lebih jauh dijelaskan Gubernur Erzaldi, dengan basic data yang kuat ini, insyaallah apa yang menjadi target dan sasaran kita untuk pemulihan ini akan lebih cepat dan pemulihan juga sangat bergantung pada bagaimana kita menangani pemutusan mata rantai virus Covid-19 ini dengan baik dan sangat dituntut kedisplinan masyarakat kita untuk menjalankan protokol Covid-19 seperti menggunakan masker, jaga jarak, cuci tangan, dan lain sebagainya.
“Tentunya dengan persiapan-persiapan ini kita harus betul-betul menggunakan dana kita seefisien mungkin, di tengah keterbatasan dana tentunya hal-hal yang menjadi prioritas dan pertimbangan apa yang harus dilakukan ke depan itu tentunya pilihan, betul-betul kita lakukan pendataan yang baik. Makanya dari sekarang pun data kita terus dikerjakan tim yang memang kita bentuk untuk pendataan ini, agar nanti penanggulangan pemulihan pasca Covid-19 ini dapat kita lakukan dengan baik dan tepat, efisien, dan memberi manfaat bagi masyarakat,” ungkapnya.
Pada kesempatan ini, Gubernur Erzaldi juga mengucapkan selamat kepada Kabupaten Bangka yang mendapat penghargaan atas perencanaan pembangunan daerah tingkat kabupaten terbaik ketiga, untuk kabupaten kota yang belum dapat, harus terus berpacu menyusun perencanaan pembangunan yang lebih baik lagi.
“Tahun ini kita masuk sebagai 10 nominator provinsi untuk penghargaan pembangunan daerah terbaik, tahun sebelumnya juga kita pernah menempati urutan kelima pada tahun 2018, 2019 urutan keempat, namun di 2020 tadi tidak diumumkan kita berada pada urutan berapa,” tambahnya.
Menurut Menteri PPN, Suharso Monoarfa mengatakan, penghargaan ini merupakan evaluasi kreatif terhadap pemda atas perencanaan pembangunan, dirinya berharap melalui penghargaan ini pemda lain dapat termotivasi dan meningkatkan kualitas perencanaan dan pembangunan di daerah.
Penghargaan perencanaan pembangunan daerah terbaik 2020 tingkat provinsi terbaik ketiga diraih oleh Pemprov. Jatim, kedua Pemprov. Bengkulu, dan pertama Pemprov. Jateng. Untuk tingkat kabupaten terbaik ketiga diraih Pemkab Bangka, kedua Pemkab. Poso, pertama Pemkab. Temanggung. Tingkat Kota, terbaik ketiga diraih Pemkot. Padang, kedua Pemkot. Yogya, dan pertama Pemkot. Semarang.(*)