Pernyataan itu disampaikan Gubernur Erzaldi Rosman saat memberikan pengarahan dalam kegiatan pembinaan Dai Bina Umat se-Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, di Gedung Mahligai Serumpun Sebalai, Senin (4/5/20) siang.
Lebih lanjut dikatakan program Dai Bina Umat telah direncanakan tahun sebelumnya dan merupakan bagian dari Badan Penasehat Pembina Pelestarian Perkawinan (BP4) serta binaan Kantor Wilayah Kementerian Keagamaan (Kanwil Kemenag) Provinsi Kepulauan Babel.
Mengingat pentingnya tugas dan Wewenang Dai Bina Umat, dalam program ini pemerintah memberikan intensif satu juta tiap bulannya yang dibayarkan perempat bulan.
Dengan adanya Dai Bina Umat ini, masyarakat akan lebih diperhatikan pelayanan keagaamannya termasuk pembinaan ilmu keagaamannya. Dai Bina Umat merupakan tokoh panutan warga setempat. Dengan demikian dapat membantu pemerintah dalam urusan keumatan.