Pemprov. Babel Akan Segera Menindaklanjuti Rekomendasi DPRD Provinsi Kepulauan Babel

Berita, Headline, Lokal, News4,345 views
Bagikan

Gubernur Erzaldi mengatakan, secara umum terlepas dari keberhasilan yang telah diraih selama ini, masih terdapat persoalan-persoalan langsung maupun tidak langsung yang berpengaruh pada kinerja pemerintah antara lain, sering ditanyakan akuntabilitas keuangan dan kinerja, pelayanan publik yang belum baik, penyimpangan dan kekeliruan yang dilakukan oleh pejabat publik baik bersifat TPK maupun mismanajemen, kegamblangan dalam mengambil keputusan, temuan berulang yang cenderung meningkat, serta penyelesaian tindak lanjut yang cenderung lambat.

“Kondisi seperti ini memerlukan evaluasi sesuai perannya baik antar jajaran di pemerintah dan stakeholder terkait”, ungkapnya.

Gubernur Erzaldi berusaha untuk terus merevitalisasi perannya menghadapi tantangan ke depan yang semakin komplek agar tata kelola pemerintahan berjalan dengan baik, kapasitas, kompetensi, integritas, serta profesionalisme SDM, pengawasan menjadi salah satu kunci keberhasilan internal auditor menjalankan perannya.

Kegiatan ini dihadiri oleh Wakil Gubernur Abdul Fatah, Ketua DPRD Didit Srigusjaya, wakil ketua DPRD, dan anggota forkofimda, para OPD serta undangan lainnya.(OB)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *