Penulis : Kulul Sari
OKEYBOZ.COM, SIMPANG RIMBA,- meninggalnya Batin Tikal, menurut Abok Tohir, penduduk desa Gudang kecamatan Simpang Rimba, berbeda dengan yang diungkapkan Drs. H. Ibrahim.
Demikian juga anggapan beberapa orang-orang yang sudah sepuh di desa Gudang.
Hingga saat ini, mereka sangat percaya bahwa Batin Tikal tidak meninggal dunia, tetapi raib atau menghilang.
Salah seorang sesepuh desa Gudang yang biasa di sapa Abok Tohir pada kamis (11/6/2020) yang lalu, sempat berbincang-bincang dengan Okeyboz.com, dirumahnya di desa Gudang,
Berikut kisah yang beliau dapat dari kakek dan orangtuanya, dan disampaikannya pada pembaca,
Menurut keterangannya, di Palembang ada keturunan dan keluarga Batin Tikal yang beralamat di kampung Gasing.
Hal ini di iyakan oleh Syamsiar Zahrani, dosen Universitas Islam Negeri Raden Fatah Palembang via telpon, dan dulu sempat bertetangga dengan keluarga Batin Tikal di Palembang,