Jalur yang dibuka pada tahap ini jenjang SD dan SMP yakni zonasi, afirmasi, perpindahan dan prestasi.
Pelaksana tugas (Plt) Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Pangkalpinang, Eddy Supriadi mengingatkan bagi orang tua Calon Peserta Didik (CPD) untuk segera mendaftarkan anaknya di sekolah yang diinginkan.
“Selama masih tersedia waktu pendaftaran daring sebaiknya orang tua calon siswa mendaftarkan anaknya melalui situs daring yang dikelola oleh Pemkot Pangkalpinang sebelum tahap verifikasi,” ujar Eddy.
Dia katakan, untuk jalur zonasi merupakan yang paling diminati karena memiliki kuota 50 persen dari total penerimaan siswa. Sedangkan daya tampung kursi yang telah disiapkan sekitar 4.000 SMP dan 3.000 SD.