“Tentu dengan melaksanakan semua protokol kesehatan. Mulai dari pengecekan suhu tubuh, wajib pakai masker, menyediakan fasilitas cuci tangan, menjaga jarak antar peserta ujian,” imbuhnya.
Selain itu, dalam tes ini akan dilakukan sebanyak tiga sesi yang mana setiap sesi akan diikuti 40 peserta. “Kita menggunakan satu ruang ujian, untuk menjaga jarak satu ruang ujian diisi 50 peserta, hal ini sesuai dengan protokol kesehatan yang mana pada tes SKD sebelumnya diisi 100 peserta. Di samping itu, sesuai arahan panitia pusat kami juga diwajibkan menyiapkan satu ruang ujian yang dikhususkan apabila ada peserta ujian yang saat dilakukan pengecekan suhu tubuhnya di atas 37 derajat Celcius,” bebernya. (OB)