“Kita senang mendengar kabar ini, dan mengapresiasi kinerja Tim Buser Polres Pangkalpinang, Saya selaku Direktur X-treme Bar mengucapkan terimakasih kepada Polres Pangkalpinang sudah menangkap pelaku pembunuhan yang terjadi tidak jauh dari tempat kami. “ucapnya.
Amen menjelaskan, pelaku Ahmad Ghazali alias Acil tersebut bukan tamu X-treme Bar.
“Pelaku itu hanya nongkrong didepan tempat kami, pas malam kejadian itu pelaku tidak ada masuk kedalam. saya tegaskan Acil itu bukan tamu tempat kami. “ungkapnya.
Sebelum diketahui, Pelaku Ahmad Ghazali (19) melakukan penusukan terhadap Regi (22) hingga meninggal dunia.