“Work shop pembelajaran Daring dan During di masa pandemi Covid 19 ini merupakan kegiatan yang kedua kalinya pada tahun 2020,” ujar Kepala Sekolah SMP Negeri 4, Arman S.Pd, Senin (28/9/2020).
Kegiatan work shop berlangsung selama 2 hari yakni tanggal 28 hingga 29 September 2020 di aula Sekolah SMP Negeri 4 Pangkalpinang.
“Work shop ini merupakan lanjutan dari kegiatan work shop pada bulan Juli sebelumnya,” tambahnya.
Ia menjelaskan, digelarnya kembali work shop ini bertujuan untuk penguatan kompetensi para guru-guru serta mendorong semangat untuk terus mengingat lagi dalam memberi evaluasi penugasan terhadap murid yang belajar melalui daring dan during dimasa pandemi ini.
“Melalui kegiatan work shop, menjaga agar guru-tetap berkompeten dengan cara menugaskan dan mengingat terus materi daring dan during serta melakukan pengawasan,” tuturnya.
Selain itu, tambahnya, melalui work shop tersebut dapat menyerap masukan, keluhan dan kesulitan guru ketika melakukan pembelajaran daring dan during selama 2 semester ini.