Kemudian mereka harus menyampaikan maaf secara resmi kepada wisma karantina, Dinkes dan kepada Satgas Covid-19 Babel,” tegas Andi.
Diberitakan sebelumnya, Satgas penanganan COVID-19 Bangka Belitung kembali mengumumkan adanya penambahan kasus baru positif Corona. Kali ini sebanyak 14 warga di Bangka Belitung dinyatakan terpapar Covid-19.
ABP mengungkapkan dari 14 orang yang dinyatakan positif Corona, 4 di antaranya merupakan personel Brimob Polda Bangka Bangka Belitung. SO (41), DB (29), RP (26), AD (34).
“Berdasarkan riwayat, keenam orang tersebut yang diketahui merupakan anggota Satuan Brimob Polda Kepulauan Bangka Belitung, itu pada 21 September 2020 melakukan perjalanan dari Bandung, Jawa Barat, daerah terjangkit Covid-19. Dari hasil tes swab PCR pada 29 September 2020 dinyatakan positif terkonfirmasi Covid-19,” ungkap ABP. (OB)