Masyarakat Batu Beriga Bersyukur Dengan Program Padat Karya Pemprov. Babel

Bagikan

OKEYBOZ.COM, BATU BERIGA – Dalam upaya pemulihan ekonomi nasional di wabah Covid -19, Pemerintah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Pemprov. Babel) kembali menyelenggarakan padat karya dengan menanam pohon mangrove berlangsung di Desa Batu Beriga, Kec. Lubuk Besar, Kab. Bangka tengah, Kamis (15/10/20).

Dikatakan bahwa program pemerintah padat karya untuk wilayah Babel seluas 500 ha ini terbagi 250 ha untuk Bangka dan 250 ha untuk Belitung.

Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Babel), Erzaldi Rosman dalam arahan mengatakan, agar program pemerintah ini dimanfaatkan dengan baik. Bukan hanya karena untuk mendapatkan uang saja, akan tetapi niatkan untuk menjaga hutan dan lingkungan dengan baik karena, lingkungan yang bagus akan memberikan manfaat bagi kelangsungan kehidupan di kemudian hari.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *