Ia berharap, akan ada generasi penerus Refa yang mampu mencetak pretasi di bidang SAINS hingga tingkat nasional seperti yang dilakukan oleh Refa. “Tahun ini kita bisa meraih medali perunggu, kedepannya kita harap bisa meraih medali lainnya,” katanya.
Ia juga menyampaikan, keberhasilan siswa dalam mencetak prestasi juga tidak lepas dari dukungan atau suport dari Kepala Sekolah yang sudah memfasilitasi setiap kegiatan di sekolah.
Sementara itu, Kepala Sekolah SMP Negeri 2 Pangkalpinang, Marlina S.Pd yang dihubungi OKEYBOZ.COM melalui via telpon merasa bangga terhadap usaha keras dari guru pembimbing dan siswa itu sendiri yang sudah mengharumkan nama sekolah sekaligus daerah dalam ajang KSN.
“KSN merupakan ajang lomba bergengsi. Jadi kami sangat bangga sekali dapat apresiasi medali perunggu tingkat nasional,” tuturnya.