Di singgung mengenai langkah yang diambil terkait hak para Karyawan selama Covid-19 ini, Desi menuturkan bahwa dirinya selaku Direktur dan Pemilik tidak mengambil haknya dari Novilla Boutique Resort, dan menurutnya para karyawan lebih membutuhkan haknya tersebut, dan ini merupakan langkah nyata yang diambilnya, untuk lebih peduli kepada para karyawan apalagi di masa Pandemi Covid-19 seperti ini.
“Bukan saya tidak butuh duit, tapi saya percaya mungkin masa-masa seperti ini adalah masanya memberi, dengan begitu para karyawan mengerti, bahwa kita peduli dengan mereka, kalau Bos aja tidak peduli boro-boro karyawan juga tidak peduli dengan kita,” tandasnya. (OB)