Majelis Tabligh Pangkalpinang Kunjungi YPS Babel, Ustadz Dede Purnama Alzulami, LC : Bentuk Kepedulian dan Amanah

Berita, Headline, Lokal, News4,629 views
Bagikan

“Alhamdulilah sebagai anggota DPRD Babel hari ini dapat bersilaturrahim ke Yayasan Pendaki Sehati, kerena selama ini kami punya kerisauan terkait rehabilitasi Narkoba, satu sisi sebagai bahan evaluasi kita bahwa Lapas Narkoba sendiri sudah Overload (penuh),” terang Ustadz Dede.

Ia mengungkapkan Apa yang dilakukan YPS ini terhadap Pecandu Narkoba yang direhab adalah pendekatan iman, pendekatan Ketakwaan, dan keyakinan, maka dengan pendekatan tersebut akan menimbulkan rasa takut untuk mengulangi perbuatan sebagai pengguna dan pecandu Narkoba.

“Dengan Pendekatan tersebut maka para pecandu dan pemakai Narkoba akan menimbulkan rasa takut, takut untuk mengulangi perbuatannya kembali serta para Pecandu dan pengguna yang dirahab ini sadar bahwa apa yang sudah dilakukan ini dosa dan akan di pertanggung jawabkan di akherat kelak,” ungkapnya.

Sementara itu Umar effendi selaku pengurus Majelis Tabligh dan mantan pengguna Narkoba menjelaskan, pengalaman yang sudah dilakukan dahulu merupakan suatu hal yang buruk yang pernah terjadi, maka dari itu dirinya berharap kepada para remaja yang sekarang di rehabilitasi dapat mengambil hikmah dari apa yang dilakukannya dan dapat segera berbenah diri.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *