OKEYBOZ.COM, PAYUNG – Sebanyak 38 Peserta mengikuti kegiatan Pembacaan Pertengahan (15 Juz) Al-Quran di Desa Malik Kecamatan Payung pada minggu malam (14/02/2021) atau bertepatan dengan 2 Rajab 1442 H.
Kegiatan yang digagas oleh Pengurus Masjid A-Falah Desa Malik ini memang sudah menjadi agenda tahunan dan selalu mendapatkan dukungan penuh dari Pemerintah Desa.
“Alhamdulillah, pada hari ini kita bersyukur kepada Allah SWT, karena dapat kembali menyelenggarakan pembacaan pertengahan Al-quran, ini merupakan syiar agama agar anak-anak kita senantiasa cinta terhadap Al-quran.
Pembacaan pertengahan Al-quran tahun ini kita bagi menjadi dua waktu, pertama kita mulai setelah sholat ashar dan berikutnya setelah sholat magrib dan isya.
Ini dikarenakan pesertanya cukup banyak sehingga tidak memungkinkan kita gabungkan”. Ucap Amza selaku ketua Masjid/Ketua Panitia.
Kegiatan ini disambut baik oleh masyarakat terbukti dengan antusias warga yang menghadiri pada malam puncak pembacaan pertengahan Al-quran, walau masih dalam masa pandemic covid 19 masyarakat tetap mematuhi dan menerapkan protocol kesehatan.
Sebelumnya pembacaan pertengahan Al-quran ini telah dimulai pada sore hari setelah ba’dah sholat ashar sebanyak 20 peserta, kemudian sisanya dilanjutkan ba’dah magrib dan isya yang merupakan malam pembukaan dan puncak kegiatan. Para peserta ini didampingi oleh 18 guru ngaji.