Mirisnya aktivitas Tambang Ilegal itu pun diduga dibekingi, hingga merasa kebal hukum atau merasa aman dari penertiban.
Pantauan media okeyboz.com, Sabtu (27/2/2021) sekira pukul 01.20 WIB Pagi saat di lokasi hingga pukul 04.00 dini hari, aktivitas tambang itu menggunakan mesin robin terlihat sedang beroprasi.
Bahkan tak hanya itu oknum tersebut terlihat mondar – mandir dilokasi seakan- akan menjaga para penambang dari penertiban yang apabila sewaktu – waktu datang,
Hingga pukul 02:20 WIB oknum tersebut mulai terasa ngantuk dan tidur dekat mesin tambang yang berjarak lebih kurang 3 meter.
Abo (33) warga Air Itam salah satu pekerja Ti saat di temui Okeyboz.com, di lokasi mengatakan bahwa mereka kerja pada malam hari karena sering di razia aparat.