Menurut Zulyan, selaku Kabid Kesmas Bangka Tengah ada 4 tahapan dalam proses vaksinasi, mulai dari pendaftaran, skrining, vaksinasi sampai observasi.
“Vaksinasi yang akan dilakukan melewati beberapa tahapan, yaitu pendaftaran, skrining, vaksinasi sampai observasi,” ujarnya.
“Untuk observasi dilakukan selama 30 menit, hal ini dilakukan untuk melihat ada gejala atau tidak atau kita sebut Kejadian Ikutan Pasca Imunisasi (KIPI),” lanjut Zulyan.