Pemkab Bangka Sosialisasi Kartu Kendali Penerima Subsidi Gas 3 Kg

Berita, Headline, Lokal, News3,359 views
Bagikan

Rahmat menambahkan, nantinya dengan sistem kartu kendali tersebut akan terintegrasi dengan sistem Aplikasi yang ada di Pertamina, dan rencananya akan melibatkan pihak Bank BRI dalam pembuatan kartu kendali tersebut, berdasarkan data dari Provinsi Babel bagi penerima subsidi Gas Elpiji 3 kg tersebut.

“Direncanakan nantinya pihak Provinsi akan menggandeng Bank BRI dalam Pembuatan dan mengeluarkan kartu kendali tersebut, dengan kartu kendali sistemnya akan terintegrasi dengan Aplikasi pihak Pertamina dan akan mudah mengendalikan dalam penyaluran Gas Subsidi 3 kg ini,” Ungkapnya.

Lanjut Rahmat tahun ini melalui persetujuan Gubernur untuk HET Gas subsidi 3 kg akan naik menjadi Rp. 19.000 dari HET lama yakni Rp. 15.900 yang sudah diberlakukan selama 5 tahun yang lalu.

“Kalau HET memang sudah disepakati Rp. 19.000 tapi ini harus di Sosialisasikan terlebih dahulu dan HET yang sekarang masih berjalan itu sudah 5 tahun yang lalu diberlakukan, dan sudah sewajarnya memang untuk HET ini dinaikkan harganya,” Pungkasnya.(ob)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *