“Alhamdulillah saya bisa hadir di sini, bisa bersilaturahmi, dan saya juga bisa melihat bangunan masjid ini. Membangun masjid harus dikerjakan dengan bergoyang royong biar ada rasa memiliki. Jika tidak punya uang, bantu dengan tenaga, tidak ada tenaga bantu dengan doa,” ungkap gubernur.
Selain itu, pada kesempatan ini, gubernur juga memberikan bantuan kepada 50 orang mustahiq yang berasal dari daerah sekitar dan terdiri dari lansia, janda, dan masyarakat kurang mampu. Tak lupa dirinya mengingatkan para mustahiq penerima bantuan BAZNAS Provinsi, agar dapat menggunakan uang yang diterima dengan baik.
“Duit ini jangan dibelanjakan untuk hal-hal yang tidak bermanfaat, belanjakanlah pada hal yang dibutuhkan oleh keluarga. Dan bersyukur atas bantuan ini, doakan Pemprov. Babel agar lebih baik lagi kedepan, supaya masyarakat sejahtera,” tegasnya.