Penulis: Paisal Siregar
OKEYBOZ.COM, TAPANULI SELATAN –
Bupati Tapanuli Selatan (Tapsel) H Dolly Pasaribu, SPt, MM, Jumat (29/10), membuka acara Sarasehan bertajuk, “Pemuda Tapsel Bersatu, Bangkit dan Tumbuh untuk Turut serta Membantu Pemerintah Menjadikan Tapanuli Selatan yang Sehat, Cerdas, dan Sejahtera”. Acara yang digelar di Aula Sarasi II, Lantai III, Kantor Bupati Tapsel itu diselenggarakan dalam rangka memperingati HUT Sumpah Pemuda yang ke-93.
Bupati menyambut baik kegiatan yang digagas oleh organisasi kepemudaan itu. Dengan niatan membantu pemerintah ke depan, Bupati mengajak organisasi kepemudaan untuk bersatu, memikirkan apa yang dapat diupayakan dalam bentuk pemikiran, tindakan dan tenaga dalam mendukung Pemkab Tapsel. Terutama, kata Bupati, dalam menghadapi situasi yang untuk bangkit melewati pandemi Covid-19.
“Diharapkan pemuda/pemudi Tapsel lebih kreatif dan juga inovatif dalam mengisi ruang publik demi majunya pembangunan di Tapsel,” katanya.
Sementara, Ketua Komisi Kejaksaan RI, Dr Barita Simanjuntak, SH, MH, CFr.A, menyebut bahwa, ciri khas pemuda ialah belajar untuk bagaimana mendapatkan referensi dalam menyampaikan aspirasi, sebab pelajaran yang paling berharga ialah pengalaman. Menurutnya, pemuda adalah masa depan bangsa.