Adapun judul materi yang diangkat diantaranya, Urgensi Dakwah Media, Sejarah Media Islam dan Jurnalistik, Kode Etik Jurnalis Muslim, Teknik Menulis Artikel, Framing dan Branding Tulisan dan Teknik Menulis Berita.
Diusung dengan tema ‘Bersinergi Wujudkan Jurnalis Muslimah yang Andal”, FMDKI News berharap alumni dari Workshop tersebut dapat menjadi jurnalis muslimah yang profesional, hal tersebut disampaikan oleh pimpinan redaksi FMDKI News, Sinta Kasim.
“Dengan diadakannya kegiatan ini, besar harapan kami agar nantinya Fmdki News bisa menjadi wadah pergerakan media dakwah kampus demi membangkitkan Syiar dan eksistensi dakwah di seluruh Indonesia,” ungkapnya.
Senada dengan itu, Siti Zulaikha selaku ketua panitia berharap kegiatan tersebut bermanfaat bagi peserta.