OKEYBOZ.COM, LUBUK BESAR – Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Babel) Erzaldi Rosman berkunjung ke Desa Perlang Kecamatan Lubuk Besar Kabupaten Bangka Tengah dalam rangka melakukan peletakan batu pertama pembangunan Masjid Baitul Rohim, sekaligus untuk bersilaturahmi dengan tokoh masyarakat yang sedang sakit, Senin ( 18/04/22).
Masjid Baitul Rohim merupakan masjid lama yang sudah tidak representatif lagi, sehingga oleh masyarakat harus dibangun kembali dengan daya tampung jemaah lebih banyak.
Untuk memperluasnya, membutuhkan dana miliaran rupiah, sehingga mengharapkan bantuan pemerintah provinsi. Karena itu masyarakat desa Perlang mengundang orang nomor satu di Babel untuk meletakan batu bata pertama pembangunan Masjid Baitul Rohim supaya gubernur mengetahui keadaan masjid yang di maksud.
Kehadiran Gubernur Erzaldi di Desa Perlang di sambut oleh tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh pemuda dengan antusias karena mereka sudah merindukan orang nomor satu di Babel.
Gubernur Erzaldi Rosman dalam arahannya mengajak warga untuk membangun masjid secara gotong-royong, supaya masjid cepat selesai dan timbul rasa memiliki.
“Saya setuju masjid ini dibangun kembali ,supaya dalam menjalankan ibadah lebih semangat lagi, membangun masjid harus bersama sama. Semua warga desa harus dilibatkan, supaya timbul rasa memiliki terhadap masjid,” ujar gubernur.
Bang ER, panggilan akrab gubernur, mengajak warga setempat untuk selalu memakmurkan masjid. Karena apalah artinya masjid yang besar dan bagus kalau jemaahnya sedikit.