“Fasilitas ini dapat dimanfaatkan oleh masyarakat, siapapun lembaga yang ada di Provinsi Bangka Belitung. Semua itu tentunya merupakan upaya meningkatkan pengembangan kompetensi, juga meningkatkan PAD. Berbicara PAD tentu bisa membangun daerah kita, karena baliknya juga ke kesejahteraan masyarakat,” ujarnya.
“Alhamdulillah kami terus berbenah memperbaiki sarana-prasarana yang ada dengan pelayanan terbaik, sehingga akan meninggalkan kesan bagi pengunjung. Dan sesama mereka akan bicara bahwa BKPSDMD tidak kalah dengan hotel atau _guest house_, semuanya siap huni,” katanya.
Bagi masyarakat, organisasi, atau lembaga swasta yang ingin mencoba layanan terbaik di BKPSDMD Babel dapat menghubungi contact person; 0812 8399 9933 (Ade Sumarli).(**/OB)