“Kita ingin memperlihatkan bahwa masyarakat di Pulau Belitung ini siap untuk menyambut kegiatan G20, baik saat terlaksananya kegiatan maupun setelahnya, supaya wisatawan yang datang mempunyai kesan yang baik setelah pulang dari Belitung,” ujarnya.
Bupati Belitung Timur Burhanuddin menambahkan, dukungan dari semua pihak dan yang paling penting bahwa dukungan yang berasal dari punggawa-punggawa adat untuk menjaga kondisi yang diharapkan pada saat pelaksanaan acara G20.
Pj Gubernur Ridwan mengatakan, “kegiatan yang akan dilaksanakan 7-9 September 2022 ini bukanlah tujuan akhir kita, tujuan akhir kita adalah untuk memperlihatkan bahwa Belitung ini adalah tempat yang bagus, aman, dan nyaman untuk dikunjungi. Masyarakat yang ramah, budaya dijunjung tinggi, sehingga selalu siap menyambut wisatawan yang datang berkunjung.”