Buka Pelatihan Pengelolaan Usaha Homestay, Algafri Harapkan Ini Kepada Peserta

Bagikan

Penulis : Afsana Dika

OKEYBOZ.COM, BANGKA TENGAH —Bupati Kabupaten Bangka Tengah, Algafri Rahman, buka pelatihan Pengelolaan Usaha Homestay atau Pondok Wisata DAK non fisik Tahun 2022.

 

Kegiatan ini diselenggarakan oleh Dinas Kebudayaan, Pariwisata, Pemuda dan Olahraga Kabupaten Bangka Tengah, diikuti peserta dari kelompok sadar wisata se-Bateng, di Grand Vella Hotel pada Senin (14/11/2022).

 

 

Bupati Bangka Tengah, Algafry Rahman menyampaikan kegiatan ini bertujuan untuk pengembangan Sumber Daya Manusia dalam mengembangkan Parawisata di Kabupaten Bangka Tengah. Selain itu ia ingin semua peserta semangat untuk mengikuti pelatihan Usaha Homestay ini.

 

“Artinya Pokdarwis yang hadir bisa bisinergi bersama Kades dan masyarakat di sekitar untuk bisa membangun image yang baik terhadap daerah wisata di Bangka Tengah. Maka hari ini kita adakan peatihan untuk menjaga kesinambungan daerah wisata yang kita punya, jangan sampai wisatawan hanya datang sekali,” kata dia.

 

Ia menjelaskan, jikalau wisatawan hanya berkunjung sekali, maka pihak pengelola tempat wisata dan pemerintah gagal dalam menarik pengunjung untuk kembali berlibur di wilayahnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *