Optimalkan Efisiensi Anggaran, Perumda Tirta Bangka Siap Gunakan Energi Alternatif

Bagikan

 

Selanjutnya, Perumda Tirta Bangka juga telah meneken MoU dengan Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) serta sejumlah perusahaan multinasional dan perusahaan lain guna mendukung alih teknologi.

 

“Untuk alih teknologi ini bisa kita lakukan, dan kami akan melakukan alih teknologi mengefisienkan penggunakan listrik dengan biogas, sehingga kita perlu investasi. Tapi saya bilang pada teman-teman perumda, untuk investasi tidak akan menjadi persoalan, selama memberi keuntungan kedepan. Memang kita perlu mengeluarkan modal diawal, tapi PDAM akan lebih jaya dengan menghasilkan efisiensi anggaran,” Tambahnya

 

Selain efisiensi anggaran, Perumda Tirta Bangka juga berkomitmen dalam menjaga kelestarian lingkungan dan ketahanan pangan, salah satunya dengan penanaman pohon rumbia yang menurut riset dapat menjaga kestabilan Ph air yang terkandung dalam tanah.

 

Acara peringatan HUT Ke-31 Perumda Toirta Bangka ditutup dengan penanaman 500 bibit rumbia oleh Wakil Bupati Bangka, PJS Direktur Utama Perumda Tirta Bangka, dan sejumlah pejabat pemerintah Kabupaten Bangka secara bersama-sama.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *