OKEYBOZ.COM, BANGKA, — Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bangka M Taufik Koriyanto menilai kinerja Perusahaan Umum Daerah Agro Lestari Mandiri (Perumda Alam) belum sesuai dengan target dan keinginan Pemkab Bangka.
Perumda yang sejak awal digadang-gadang Bupati Bangka ini bisa menyerap tenaga kerja dan memberikan pendapatan buat daerah, malah sebaliknya, saat ini merugikan keuangan daerah.
“Faktanya bantuan modal sebesar Rp 500.000.000,- (lima ratus juta rupiah) melalui APBD Kabupaten Bangka Tahun Anggaran 2021 tidak tahu rimbanya,” ujar Taufik.
Apalagi, kata Taufik, pantauan di Kantor Perumda Alam yang beralamat di Jalan Jendral A Yani Parit Padang sungailiat sudah tutup dan tidak ada aktifitas lagi.
“Bahkan, informasinya Direktur Perumda Alam telah mengundurkan diri,” tukas Taufik.