Nakes RSUD Dr. (H.C.) Ir. Soekarno Pertanyakan Uang Insentif Covid Tak Kunjung Dibayar,

Uncategorized2,081 views
Bagikan

“Bagi kami uang itu adalah hasil lelah. Mungkin bagi para pejabat tidak seberapalah, tetapi bagi kami sangat berarti. Karena itu kami sangat berharap isentif dibayarlah untuk kebutuhan keluarga kami,” ungkap La.

Saat ditanya mengapa isentif mereka belum dibayar selama enam bulan ini, Ye dan rekan-rekannya menyebut tidak tahu pasti.

“Kalo pastinya kami tidak tahu Bang, kami kan hanya pegawai biasa, itu urusan dan kewenangan Bos-Boslah. Tapi kami ada dengar informasi bahwa usulan anggaran sudah diajukan oleh RSUP ke Provinsi, tetapi dengar-dengar dicoret. Entahlah Bang, yang kami tahu insentif yang merupakan hak kami enam bulan ini tidak dibayar,” keluh La.

Ia berharap, pihak berwenang baik itu di RSUP, Dinkes maupun pihak-pihak yang berwenang di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung bersedia membayar isentif yang sudah menjadi hak para tenaga kesehatan.

Tim Jobber mencoba mengkonfirmasi melalui pesan WA kepada Dirut RSUD Provinsi Dr HC Ir Soekarno, dr. Ira Ajeng Astried.

Namun pesan konfirmasi yang dikirim pada Kamis (27/7/2023) sekitar pukul 12.36 WIB, hingga berita ini dinaikkan belum mendapat respon dari yang bersangkutan. (JB/okeyboz)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *