Wali Kota Molen Nganggung Bareng di SLB Negeri Pangkalpinang, Disambut Ceria dan Terharu Dipeluk Siswa

Bagikan

Dia mengatakan, sejak tahun 2015, SLB Negeri ini menjadi kewenangan oleh pemerintah provinsi yang dulunya dinaungi oleh pemerintah kota. Namun kedatangannya ke sini agar silaturahmi dapat berlanjut dan membantu apa yang bisa dibantu oleh Pemkot Pangkalpinang.

“Saya juga mohon izin dan pamit, 15 November bulan depan sudah menjadi warga biasa. Mudah-mudahan kita bisa bertemu lagi dan lanjut silaturahmi,” kata Molen.

Kepala SLB Negeri Pangkalpinang, Sahara mengatakan, SLB ini berdiri pada tahun 1983. Ada tiga jenjang Pendidikan yaitu SDLB, SMPLB, dan SMALB. Tahun ajaran 2023/2024, lanjut Sahara, SLB menampung 331 siswa dengan lima jenis ketunaan meliputi, tuna netra, tuna rungu, tuna grahita, tuna daksa dan autis.

“Denga kehadiran bapak ibu tamu ke sini, kami berharap dapat membawa berkah untuk sekolah kami, khususnya meningkatkan mutu dan kualitas di SLB,” kata Sahara.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *