OKEYBOZ.COM, PANGKALPINANG –– Masyarakat Adat berperan penting untuk menjaga keanekaragam budaya dan lingkungan. Di tengah laju modernisasi, PT Timah terus berkomitmen untuk mendukung pelestarian masyarakat adat di wilayah operasional PT Timah.
Praktik pemberdayaan masyarakat adat yang dilakukan PT Timah diantaranya menjaga eksistensi masyarakat Adat Mapur di Dusun Air Abik, Desa Gunung Muda, Kecamatan Belinyu, Kabupaten Bangka.
Dalam beberapa tahun terakhir, PT Timah secara konsisten melakukan pemberdayaan masyarakat Adat Mapur yang diawali dengan menghadirkan Kampong Adat Gebong Memarong.
Melalui program-program yang dirancang secara kolaboratif, Anggota Holding Industri Pertambangan MIND ID berupaya untuk melestarikan warisan budaya, mendukung pengembangan ekonomi, dan menjaga keseimbangan ekosistem yang menjadi bagian integral dari kehidupan masyarakat adat.