Dirinya juga menambahkan, bahwa ada 100 lebih undian doorprize yang akan dibagikan hingga nanti acara puncaknya pada Jumat malam.
Plt. Sekda Bangka Tengah, Ahmad Syarifullah Nizam, yang hadir pada kegiatan ini mengucapkan terima kasih kepada Pemdes dan Pokdarwis Desa Perlang atas terlaksananya kegiatan ini.
“Kami selaku Pemerintah Daerah mengucapkan terima kasih atas terlaksananya kegiatan ini. Penting bagi kita untuk terus meningkatkan daya saing. Sebelumnya, seperti kita ketahui, Desa Perlang pernah mendapatkan penghargaan sebagai Desa Wisata Indonesia yang diberikan oleh Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreati. Maka, sudah sepatutnya untuk selalu kita dukung dan jaga keberlangsungannya,” ujarnya.
Ia juga menjelaskan bahwa Rencana Induk Pembangunan Pariwisata Daerah akan terus dilaksanakan.