TPID Kabupaten Beltim Perkuat Sinergi Pengendalian Inflasi

Berita, Headline, News3,453 views
Bagikan

OKEYBOZ.COM, Manggar, —-Untuk memperkuat strategi Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID), Pemerintah Kabupaten Belitung Timur melalui Bagian Perekonomian Pembangunan dan Sumber Daya Alam Setda Kabupaten Beltim menggelar kegiatan High Level Meeting (HLM) dan Capacity Building TPID Kabupaten Belitung Timur di Gedung Auditorium Zahari Mz Beltim, Senin (28/3).

Bupati Beltim Burhanudin yang membuka kegiatan tersebut mengatakan inflasi merupakan salah satu indikator ekonomi penting yang harus dipantau dari waktu ke waktu. Selain sebagai indikator untuk mengetahui kondisi dan perkembangan ekonomi suatu negara atau wilayah, angka inflasi juga digunakan dalam kebijakan pengendalian ekonomi makro.

“Pemkab Beltim menilai pentingnya pelaksanaan kerjasama antara Pemkab Beltim dengan Bank Indonesia serta Badan Pusat Statistik Kabupaten Beltim untuk mengetahui tingkat inflasi yang terjadi sehingga memudahkan dalam proses penentuan dan pengambilan kebijakan,” kata Burhanudin.

Burhanudin yang akrab disapa Aan mengungkapkan bahwa pada tahun 2022 Kabupaten Beltim menjadi salah satu kota yang dihitung survey biaya hidup dan prosesnya sedang berlangsung.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *