Pandemi Covid-19, Giat Temberan Tersenyum Terus Berjalan, Ratusan Paket Sembako Dibagikan Kepada Anak Yatim dan Kaum Dhuafa

Bagikan

Menurut Iswansyah, walau pun dimasa pandemi covid-19, yakinlah masih banyak para dermawan yang ingin berbuat dan berbagi di giat Temberan Tersenyum, alhasil hari ini kita sama – sama melihat walaupun banyaknya hambatan Giat Temberan Tersenyum yang ke-10 tahun ini tetap berjalan.

Kepada adik – adik yatim piatu dan dhuafa tetap menjaga kesehatan, virus corona tidak memandang tua maupun muda, tetap jaga jarak sesuai permintaan himbauan pemerintah,” pinta Iswansyah.

Kegiatan dihadiri unsur pemerintah kelurahan Temberan, LPM, PKK, RT/RW dan Ketua Karang Taruna Pangkalpinang serta semua pengurus karang taruna kelurahan Temberan serta yang tidak pernah ketinggalan dalam kegiatan kegiatan sosial kemasyarakatan yaitu Bhabinkamtibmas dan Bhabinsa yang selalu berperan aktif dalam menjaga keamanan dan ketertiban dilingkungan Temberan.

Bhakti Sosial di kelurahan Temberan sejak dulu sebelum saya menjadi pengurus Karang Taruna kota Pangkalpinang memang sudah berjalan, alhamdulillah, Ini sudah ke 10 tahun,” ucap ketua karang taruna kota Pangkalpinang Aditia Pratama
dalam sambutannya.

Inilah tugas dan fungsi dari organisasi sosial itu sendiri, kegiatan yang menyentuh langsung kepada kaum termarginal di lingkungannya, Ini bagian dari cita cita pendiri karang taruna pada saat itu,” tutur Kak Adit panggilan akrab ketua karang taruna kota pangkalpinang ini

Kak Adit juga menyampaikan, kita ini organisasi plat merah kerahkan potensi daerah untuk membantu adik – adik kita ini, jangan ragu kami sebagai pengurus kota siap membantu dan mendukung kegiatan seperti ini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *