“Kami ucapkan terimakasih kepada semua pihak, yang telah terlibat dalam menyukseskan Porprov tahun ini, terkhusus kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Babar, yang telah mempersiapkan sarana dan prasarana dengan baik, sehingga Porprov ke VI, dapat dilaksanakan sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan,” ucapnya.
“Selamat bertanding, kedepankan nilai sportivitas dan kekeluargaan, sehatkan jiwa dan pikiran, tingkatkan persatuan dan persaudaraan diantara kita semua, dengan rahmat Tuhan Yang Maha Esa, saya nyatakan Porprov Kepulauan Babel ke VI tahun 2023, resmi dibuka,” lanjutnya.
Di kesempatan yang sama, Wakil Bupati Babar, Bong Ming Ming, mengucapkan terimakasih kepada Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kepulauan Babel, atas kepercayaan yang telah diberikan kepada Pemkab Babar sebagai tuan rumah Porprov ke VI tahun 2023. Menurutnya, Pemkab Babar terus berupaya menjawab kepercayaan yang telah diberikan dengan memberikan pelayanan dan fasilitas penyelenggaraan sebaik mungkin.
“Sebagai tuan rumah, sejak awal kegiatan ini dilaksanakan pada 12 Agustus lalu, hingga nanti saat penutupan di Batu Rakit pada 31 Agustus mendatang, kami (Pemkab Babar) terus menjawab kepercayaan yang telah diberikan, dengan menghadirkan pelayanan dan fasilitas penyelenggaraan sebaik mungkin,” kata Bong Ming Ming.
Sementara, salah satu atlet kontingen Kabupaten Belitung, Nabila, saat ditemui tim babelprov.go.id, mengaku senang sekaligus takjub atas rangkaian pembukaan kegiatan tersebut. Euforia pembukaan acara tersebut, kata Nabila, semakin memacu semangatnya, untuk berprestasi di cabang olahraga bulu tangkis yang diikutinya pada ajang tersebut.